MPM Kampanye Cari_ Aman Pada Pengemudi Ojek Online Wanita Di Hari Kartini

Pagi masbro..

Hari Minggu, 21 April 2019, merupakan peringatan hari Kartini. Yups, pahlawan emansipasi wanita di Indonesia, yang memperjuangkan kesetaraan wanita dengan pria dalam beberapa poin.

Makin kesini, memang, makin banyak peran wanita. Salah satunya, bikers wanita alias lady bikers. Apalagi, pihak pabrikan sepeda motor juga turut andil dengan memproduksi sepeda mtor yang makin memudahkan kaum hawa untuk mengendarainya, yaitu banyaknya varian skutik.  Nggak hanya sebagai pengguna sebagai sarana transportasi saja, namun kini banyak juga lady bikers yang juga berprofesi sebagai ojek online. Mantap khan??

Masih berkaitan dengan peringatan hari Kartini yang setiap tahunnya diperingati pada tanggal 21 April, PT. Mitra Pinasthika Mulia ( MPM) selaku distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim dan NTT memberikan edukasi tentang keselamatan berkendara untuk kenyamanan konsumen. Edukasi safety riding dalam rangka hari Kartini ini diberikan kepada pengemudi Grab wanita yang berasal dari Malang dan sekitarnya yang diadakan pada Jumat tanggal 19 April 2019 di MPM Basuki Rahmat , Malang.

” Dengan semangat Kartini para wanita pengemudi Grab ini berjuang untuk keluarga, agar tetap mengedepankan safety riding. MPM memberikan edukasi safety riding ini merupakan bagian dari kepedulian Honda agar tetap Cari_Aman saat dijalan. Apalagi saat ini banyaknya pengguna jasa ojek online, salah satunya Grab. Dengan latihan ini diharapkan menambah pengetahuan dan skill berkendara yang nantinya juga demi kenyamanan konsumen Grab sendiri .”kata Suhari selaku Marcomm & Development Div Head MPM

Dengan tema ojek#Cari_Aman Penumpang Nyaman. Pengemudi Grab diajarkan untuk mengetahui pentingnya keselamatan berkendara pada waktu membawa konsumen. Training yang diikuti oleh kurang lebih 50 orang ini, terlebih dahulu diberikan materi mengenai basic skill berkendara dan safety awarenes. Materi yang diberikan antara lain teknik berboncengan yang aman, cara aman membawa konsumen dan barang, postur berkendara juga danger prediction.
Nggak hanya teori, sesi praktek juga digelar, sebagai pemantapan dan pamungkas. Sekaligus sebagai parameter, sejauh mana para peserta memahami semua teori yang sudah diberikan.

Yuk, cari nafkah sekaligus cari aman di jalan. Semoga berguna

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s