Layanan lebih oleh MPM, service di AHASS dilengkapi cek emisi

Siang masbro..

Setiap kendaraan perlu dilakukan pengecekan untuk mengetahui tingkat kesehatan mesin dan performanya selalu dalam kondisi terbaik serta emisi gas buangnya memenuhi standar yang telah ditetapkan. Jadi bisa tercapai 2 sekaligus, motor sehat dengan performa mantap, serta tidak mencemari lingkungan gegara gas buangnya. Untuk itu PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT memberikan layanan cek emisi kendaraan roda 2 khusus untuk pengguna motor Honda.

Cek emisi merupakan salah satu cara untuk mengetahui kinerja mesin sepeda motor, dimana akan memberikan manfaat pada konsumen dan juga lingkungan seperti menjaga emisi gas buang yang berdampak pada kualitas udara dan penggunaan bahan bakar yang efisien.

Layanan cek emisi kendaraan ini diberikan secara gratis bagi konsumen yang melakukan paket service lengkap motor Honda di bengkel AHASS MPM Motor Simpang Dukuh Surabaya. Layanan tersebut buka tiap hari dengan mengikuti jam operasional bengkel AHASS.

“Dengan adanya cek emisi kendaraan bermotor ini, diharapkan rendahnya emisi gas buang yang berasal dari kendaraan bisa mempengaruhi kualitas udara di lingkungan sekitar bisa menjadi lebih baik lagi.” kata M Bondan Priyoadi selaku Technical Service Division Head MPM Honda Jatim.

Cek emisi kendaraan merupakan sesuatu yang sangat penting untuk dilakukan sebagai pemilik kendaraan karena bukan hanya akan menguntungkan diri sendiri tetapi juga lingkungan.

Perawatan motor dapat dilakukan oleh konsumen di bengkel resmi seperti bengkel Astra Honda Authorized Service Station (AHASS), adalah bengkel resmi Honda yang memberikan layanan servis seluruh produk sepeda motor Honda. Perawatan dan pemeriksaan sepeda motor secara berkala merupakan hal yang penting untuk kenyamanan dan keamanan.

Semoga berguna

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s