Kawasaki edarkan W800 edisi 2020, 200 jutaan

Pagi masbro..

Kawasaki global, bebrapa waktu lalu sudah memperkenalkan retro terbarunya, W800 untuk tahun 2020, saat gelaran Tokyo Motor Show 2019.

Nah, ngak lama berselang, Kawasaki Motor Indonesia (KMI) mengikuti dengan secara resmi merilis W800 di tanah air. Punya beberapa ubahan di sisi eksterior, motor retro modern yang berkubikasi mesin 773 cc 2 silinder sebaris ini, punya 8 katup alias 4 katup per silindernya.

Lebih memikat dan berkilau, tampilan si W800 ini. Mesinnya berkelir putih bersih, eh, warna alumunium ding, bukan putih. Maksudnya, nggak butek dan nggak hitam seperti W800 Cafe. Resik dari sisi pembangkit tenaga ini, masih ditambah dengan variasi kilap dari krom di beberapa part lainnya. seperti knalpot, sepatbor depan – belakang, serta bingkai lampu depan dan logo W di tangki. Masih ditambah dengan penutup rantai yang juga dilapis krom

Menggunakan roda jari-jari, yang menguatkan kesan klasik, punya diameter berbeda antara depan belakang. Roda depan berdiameter 19 inchi dengan ban 100/90-19 dan di belakang diameter 18 inchi dipasangkan dengan ban 130/80-18. Rem cakram, terpasang di kedua roda, termasuk penggunaan sistem ABS pada rem depannya.

 

Penggunaan roda lebih besar didepan, alhasil posisi bagian depan sedikit lebih tinggi.  Pengendara, lebih nyaman saat meraih setang, nggak perlu membungkuk. Hmm..bersahabat dengan lengan dan punggung nih.

Tenaga mesin lumayan nampol, meski dengan model ala jadul. Berpendingin udara, alias dilengkapi sirip-sirip pada blok mesin, disemprot bahan bakar melalui sepasang injektor pada masing-masing silinder, mampu menghasilkan 47 tenaga kuda. Disalurkan melalui transmisi 6 percepatan dan penggerak rantai ke roda.

Dimpor utuh dari Jepang, motor yang juga merupakan ikon dari big bike retro Kawasaki Jepang, jelas lumayan mengerek harga jual. Dilansir dari KMI, W800 MY 2020 ini bakal dijual di harga IDR 285.000.000. Dua ratus delapan puluh lima juta rupiah.

Diperkirakan sih, pertengah November ini sudha mulai didistribusikan ke dealer. Semoga berguna

 

 

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s