Sudah tahu belum, fitur keamanan TCS pada Yamaha NMax Connected?

Pagi masbro..

Canggihnya teknologi jaman sekarang, selain bermanfaat untuk menunjang aktifitas, juga berfaedah untuk meningkatkan keselamatan, apalagi saat berkendara naik sepeda motor.

Hal ini turut diadopsi pula oleh Yamaha. Diaplikasikan pada skutik 150cc nih, yaitu Yamaha NMax. Pada varian NMax connected/ABS, hadir yang namanya TCS. Singkatan dari Traction Control System. Weh, opo maneh iki??

Traksi, secara harfiah atau gampangnya, adalah gaya gesek maksimum yang bisa dihasilkan antara dua permukaan tanpa mengalami slip. Dalam hal ini adalah cengkeraman ban motor ke aspal

Control adalah pengendalian.

Jadi bila digabungkan, adalah suatu sistem pengendalian, dimana memaksimalkan traksi motor NMax ke aspal atau jalanan. Sistem pintar TCS ini, merupakan salah satu dari sekian banyak fitur Yamaha NMax connected di sisi keamanan/safety.

Fitur ini perlu dipahami oleh orang-orang yang setiap harinya berkendara menggunakan motor, bahwa fitur TCS (Traction Control System) itu penting untuk keselamatan berkendara. PT. Surya Timur Sakti Jatim selaku main dealer Yamaha Jatim memberikan masukan bahwa fitur TCS ini sangat berguna untuk berkendara sehari-hari. Manager Promosi Yamaha Jatim, William Saputra menuturkan, “kami ingin merekomendasikan motor dengan fitur yang sangat membantu keamanan berkendara, mengingat saat ini musim hujan, motor dengan fitur TCS akan mencegah terjadinya ban selip dan meminimalisir kecelakaan”.

Cara kerja fitur TCS ini menggunakan sensor speed yang bisa mendeteksi apabila terjadi perputaran ban yang berlebihan ketika akselerasi, menjadi sebuah pertanda akan terjadinya slip. Informasi tersebut dikirimkan ke Electronic Control Unit (ECU) untuk mengatur sistem melakukan pengereman tanpa mematikan mesin, dibantu dengan teknologi Anti-lock Braking System (ABS).

Yamaha menginginkan semua pengguna motor bisa mendapatkan keamanan berkendara. Fitur TCS sudah bisa didapatkan pada skutik All New NMAX Connected/ABS. Perpaduan Traction Control System (TCS) dengan rem Anti-Lock Brake System (ABS) akan semakin mendukung keseimbangan ban pada motor. Fitur TCS yang ada di NMAX akan memberi sensasi berkendara lebih aman dan nyaman ketika menghadapi beragam kondisi jalan yang tidak tentu.

Tentunya, nggak ingin dong, terjatuh dari motor karena ban slip ketika melaju di jalan berpasir, berbatu atau licin setelah hujan? Ban slip bisa terjadi apabila dalam kondisi jalan seperti itu, pengendara melakukan pengereman mendadak sehingga ban berhenti berputar, atau pengendara menarik pedal gas dengan penuh secara mendadak, atau hilangnya traksi ban kendaraan karena kecepatan terlalu tinggi saat berada ditikungan, ini lah yang membuat ban menjadi tidak seimbang dan bisa mencelakai pengendara. Sistem TCS ini secara sistematis, akan membantu pengendara dari kondisi kehilangan traksi/slip sehingga meminimalkan terjadinya motor terpeleset

Semoga berguna

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s