Ketemu Honda ADV150 di Malang, gede juga fisiknya

Pagi masbro..

Akhir pekan lalu, skutik paling gres lansiran Honda, ADV150, ternyat asudah merapat di kota Malang. Buset tenan, nih skutik , selain bikin heboh karena bener-bener rapat dan nyaris tak terendus rumornya, distribusi juga berjalan kenceng bener.

Kamis 25/07/2019, tercatat secara resmi, Honda ADV 150 resmi dirilis untuk area Jawa Timur, oleh MPM sebagai distributor area Jatim dan NTT. Lah, Jumat sudah nongol di Malang…mantapp..

Ada 2 unit ADV150 yang ada di MPM Basuki Rahmat Malang. Sstt..sebenarnya, 2 biji motor skutik maskulin ini ternyata pesenan alias indenan dari konsumen, hehehehe. karena penasaran, boleh dong foto-foto sekalian jajal duduk. Ingat, duduk aja, nggak jajal. Maklum, punya orang sementara saia sendiri belum berkesempatan mencicipi ‘rasa’ ADV150.

Bertipe CBS, ADV kelir abu-abu dan merah ini, lebih asyik yang merah karena lebih eye catching . Warna merah, cenderung merah marun, dikombinasi dengan sebagian panel berwarna silver dan hitam doff pada material plastik. Sepintas, kayak gede banget dimensinya. Ternyata, nggak juga kok. Memang lebih gede ketimbang Vario series, dan bila dijejerkan dengan PCX150, berimbang-lah, meski tetap rada gedean ADV150. Maklum, basisnya kan memang dari PCX150.

Coba duduk di joknya, sedikit lebih sempit ketimbang punya PCX150 yang lebar. Saat menggenggam setang, rasanya lebih maskulin dan terasa lebih lebar. Padahal, nggak jauh beda sebenarnya. Lebih karena efek setang telanjang, alias nggak tertutup cover setang seperti PCX. Jadi macam motor laki/sport , dan kalau skutik, ini mirip versi gedenya BeAT Street.

Body, lebih kekar dan gede terutama di bagian depan. Maklum, disitu bercokolnya banyak komponen elektronik dan kelistrikan, termasuk sepasang lampu depan LED yang sporty banget di bagian dada. Lampu sipit yang terinspirasi dari moge ini, dikombinasi dengan lampu DRL yang juga LED. Keduanya, bakal menyala secara langsung, ketika kunci kontak diposisikan ON. Oh iya, kunci kontak ADV sudah adopsi keyless yang sama dengan PCX150. Jadi, ya hanya ada tombol yang bisa diputar, nggak pakai anak kunci konvensional.

Panel dasbor full digital berbentuk kotak yang model tampilannya ala negative yang klaimnya tetap terang dan mudah dipantau baik malam ataupun siang.

Didepan dasbor, nih yang asyik. Ada windshield berkelir bening, yang bisa disetel. Ajib kan? Meski nggak elektrik macam kakaknya Forza 250, tapi fitur adjustable ini tergolong baru untuk kelas skutik 150cc. Mau windshield rada tegak dna tinggi , yang efektif menangkal angin, atau rada rebah yang terlihat sporty, tinggal dipilih saja.  Posisi yang tersedia ya 2 posisi tersebut, dengan merubah setelan di belakang windshield.

Turun, sokbreker belakang tampil mencolok dengan tabung oli terpisah berkelir emas, dengan label Showa. Ajib nih, kayaknya lebih maksimal meredam guncangan, dan punya tampilan gaul ala sokbreker masa kini.

Sementara roda, dengan velg belang, dipasangkan dengan ban berkontur dual purpose. Maksudnya belang, roda depan belakang punya ukuran diameter dan lebar yang berbeda. Velg depan, diameter 14 inchi sedangkan velg belakang diameternya 13 inchi. Tapi, dengan pengaturan geometri sasis dan sokbreker serta lengan ayun, ternyata nggak merusak tampilan ADV 150.   Tetap tampil gahar dan maskulin dengan ban lansiran Federal berbatik kasar ini.

Pengereman, untuk tipe yang saia temui ini adalah CBS alias combi brake system.  Dengan cakram depan belakang bermodel wave terkombinasi, menunjang keamanan berkendara.

Overall, sementara ini yang bsia saia rangkum melalui perjumpaan sekilas dengan Honda ADV 150. Ntar, rincian detailnya, di artikel terpisah yak. Semoga berguna

 

 

 

 

2 comments on “Ketemu Honda ADV150 di Malang, gede juga fisiknya

Leave a comment