Pagi masbro..
Sesuai janji yang postingan terdahulu modifikasi Honda Supra X 125 tahun 2008 yang berubah jadi CT 125, nih, saia jabarin printilannya
Btw, ini merupakan garapan Brilliant Modified di Jakarta sono yah. “Bahan”nya, merupakan seri cub juga, karena basis CT125 ya memang cub alias bebek. Dan terasa lebih pas, karena sesama bebek 125cc
Aseli, garapannya alus pisan euy…berasa aslinya yang hingga saat ini masuk CBU, diimpor gelondongan jadi yang alhasil, harganya meroket jadi IDR 75 jutaan. Ambil basis Supra X125 sekitar tahun 2008, yang kalau di Malang sih, palingan dapatlah di harga 7 jutaan
Pasti, kerjaan awal terondoli semua panel bodi hingga tersisa rangka alias sasis berikut mesin. Panel bodi asli nggak dipakai sama sekali. Sokbreker depan diganti dengan model panjang alias sport, yang comot kepunyaan Kawasaki W175. Sekalian, dipasangkan dengan setang Camar yang tinggi dan lebar. Pemasangan cukup simpel dengan segitiga set W175, berikut dudukan kaliper dan piringan cakram depan. Disandingkan dengan velg alumunium diameter 17 inchi lebar 185 warna hitam, dan dipasangkan dengan ban Swallow Trail ukuran 300-17
Ikut kekinian dengan gunakan model lampu depan daymaker berlabel BumbleBee yang pastilah disokong LED, dan dipasangkan panel dasbor digital produk variasi aftermarket. Lampu sein depan, disamakan dengan sein belakang, produk varias bermodel palu yang menempel disamping lampu utama, sedangkan spion juga comot produk variasi Highsider bermodel bulat yang cocok dengan tema retro serta lampu depan bulat
Cover bodi tengah dibuat ulang dengan bahan fiberglass dengan model CT125 yang sekilas mirip seri C-70. Imbuhan, adalah pemasangan panel sepatbor belakang berbahan plat logam yang mengikuti desain spatbor belakang CT125. Langsung dilas nih pada rangka belakang setelah melepas sepatbor belakang plastik bawaan Supra X 125. Panel bodi lain yang juga custom selain panel bodi tengah adalah penutup sasis depan, yang kemudian dipasangkan rak tengah. Itu lho, bagasi jepit yang bisa buat meletakkan barang
Jok lagi-lagi custom, yang jadi egois karena hanya untuk pengendara saja. Sisi belakang, dikosongkan, dijadikan rak besi untuk dudukan rak barang, yang kali ini diisi oleh box belakang berbahan logam.
Kaki belakang masih andalkan lengan ayun bawaan Supra, berikut rem cakram belakang. Yang diganti adalah sokbreker belakang dengan produk Scarlett 340mm. Velg dan ban sama persis dengan roda depan, yaitu velg 17-185 dan ban 300-17. Serta yang paling mencolok adalah knalpot custom ala Brilliant yang plek ketiplek model CT125. Model scrambler yang melengkung ke atas dengan silincer mendatar di bawah jok. Wah, aman gak nih dengan kaki pengendara? Aman dong, sudah diukur jaraknya dengan kaki nih, plus ada plat cover penahan panas
Gimana, jadi inspirasi modifikasi kan? bujet dari modifikator nih, kisaran 15-20 jutaan diluar bahan Supra X 125
Semoga kepingin





Wangun tenan! 👍
LikeLike