HOSTICUS Peduli Keselamatan Pengguna Jalan

Sebuah komunitas, kadang orang awam dan masyarakat menyebut klub, banyak sekali macamnya. Komunitas otomotif, saja beraneka macamnya. Nah, salah satu komunitas motor, yaitu wadah pengguna Honda CB150R Streetfire terbentuk beberapa tahun silam. Dinamai HOSTICUS, yang merupakan singkatan dari Honda CB150R Streetfire Community on Kaskus. Berbagai kegiatan terwadahi dalam komunitas ini, nggak cuma sekedar nongkrong dan kongkow saja. Kopdar rutin, saling share segala macam trik dan tips seputar Honda CB150R, modifikasi hingga berbau sosial pun kerap diadakan. Salah satunya, digelar Sabtu malam 4 Maret 2017 lalu.

hosticus1 Continue reading

Uniknya Beberapa Wisata Kuliner ala Jakarta

Sore masbro….sambil menikmati libur seharian, simak deh artikel liburan ringan ini. Pernah nggak mengalami, saat liburan datang, kadang malah kita tidak memiliki banyak waktu untuk pergi mengunjungi tempat-tempat wisata diluar kota. Terutama warga perkotaan yang terjebak dalam rutinitas kerja yang bisa memanggil kapan pun. Seperti di Jakarta misalnya, yang terdiri dari banyak penduduk Indonesia, kini pun sudah cukup padat. Namun, masbro dan mbaksis tidak perlu khawatir. Ternyata banyak sekali tempat-tempat yang unik di Ibu Kota ini yang dapat menarik perhatian. Mulai dari hotel, restoran, serta objek wisata lainnya.

Hotel atau penginapan di Jakarta memiliki beragam fasilitas dan pelayanan yang dapat dipilih,mulai dari fasilitas eksklusi berbintang sampai hotel yang murah. Masbro dapat memilih sesuai kebutuhan dan kantong melalui aplikasi traveloka di handphone aataupun smartphone. Salah satu hotel yang menjadi rekomendasi adalah Hotel Gran Melia Jakarta. Hotel ini berada di pusat srategis ibu kota, tepatnya di segitiga emas. Hotel bintang lima ini memiliki fasilitas yang komplit dan desain mewah hotel seperti peninggalan Spanyol.

traveloka1Sumber : melia.com

Selain banyaknya hotel, pusat kota ini memiliki beragam keunikan lainnya. Paling utama adalah keberagaman penduduknya. Beragam suku dari penduduk Indonesia yang menyatu di Jakarta ini berimbas ke dalam berbagai aspek. Salah satunya dan yang menarik ialah inovasi-inovasi yang tidak terpikirkan sebelumnya. Ide-ide unik dan kreatif disini membuat terciptanya produk-produk unggulan yang menjadi trend, terutama bagi anak muda.

Salah satu ide unik yang terus berkembang adalah pada kuliner, kita dapat berkeliling Jakarta untuk mencicipi rasa baru dan inovasi makanan di Indonesia maupun mancanegara. Jika masbro berdomisili di Jakarta dan hendak berlibur di Jakarta saja, mungkin beberapa pilihan restoran dibawah ini bisa menjadi rujukan untuk berwisata kuliner.

  • Bong Kopitown

Ada yang unik dari restoran ini, yaitu desain interiornya yang menyerupai penjara. Disini, akan dirasakan suasana penjara ala narapidana. Eits, penjara disini menyenangkan loh! Di penjara ini kita dapat memesan menu makanan dan minuman yang lezat, dan dilayani oleh pelayan yang mengenakan pakaian petugas. Para pelayannya yang menyerupai polisi dan narapidana, sehingga terasa seperti di penjara asli. Restoran yang dibangun oleh pengusaha muda, Bong Chandra ini, sudah memiliki 3 cabang di Jakarta.

  • The Playground

Selain penjara, di Jakarta kita juga dapat menikmati restoran dengan suasana ala taman bermain anak. Di The Playground, kita bisa duduk di bangku-bangku taman bermain maupun ayunan yang telah disediakan. Restoran ini berada di Jalan Metro Pondok Indah. Kita pun dapat mengenang masa kanak-kanak sambil menikmati menu yang lezat.

  • Hospitalis

Sekilas, tempat ini memang terlihat seperti klinik atau rumah sakit. Para pelayan di restoran ini bahkan mengenakan pakaian operasi, juga perawatnya. Ternyata, restoran ini memang sengaja di-desain menyerupai rumah sakit, loh. Lampu-lampu meja makan, kursi, dan setiap sudut restoran dibentuk mirip dengan rumah sakit. Dan yang paling unik, menu-menu di restoran Hospitalis ini bahkan disajikan dengan alat-alat rumah sakit.

  • Pasar Santa

Tempat ini sudah cukup popular ditengah masyarakat Jakarta. Pasar Santa menyediakan berbagai menu makanan yang lezat dengan harga yang relatif murah. Yang membuat unik Pasar Santa selain menu makanannya ialah tempat ini sendiri. Di tempat ini, terdapat banyak perkumpulan dari komunitas-komunitas anak muda di Jakarta. Selain itu, disini juga terdapat Pos Santa yang sering membahas mengenai penulisan, diskusi buku, dan lainnya.

Pasar Santa terletak di daerah Jakarta Selatan. Daerah sini memang terdapat banyak tempat yang menarik, seperti restoran hingga hotel. Salah satunya ialah Gran Melia Jakarta, hotel bintang 5 yang nyaman untuk bermalam.

traveloka2Sumber : blj.co.id

  • Namaaz Dining

Masih di daerah Jakarta Selatan, kita akan menemukan sensasi yang unik dari restoran ini. Keunikan dari restoran ini tidak terletak pada desain interior ataupun eksterior restoran, namun terdapat pada menu-menu yang disajikan. Di Namaaz Dining, kita akan menemukan menu-menu fine-dining yang sangat unik. Terdapat beragam menu yang tersedia, seperti gulai hingga dodol, yang disajikan dengan sangat tidak biasa namun istimewa.

Untuk menikmati sajian yang unik tersebut, langsung saja meluncur ke Namaaz Dining yang terletak di Jalan Gunawarman no. 42, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Rasakan langsung keunikan makanan disini, bersama keluarga maupun teman.

traveloka3Sumber : burpple.com

Selain kulinernya, kita juga dapat menikmati tempat liburan yang menarik seperti Dunia Fantasi, Kidzania, maupun berbagai tempat perbelanjaan. Pilihlah tempat penginapan maupun hotel yang nyaman dan strategis di tengah ibu kota untuk memudahkan perjalanan. Selamat berlibur yak…Ternyata, menikmati libur, nggak perlu jauh-jauh kan? Hehehehe…