CT125 MY 2020, varian bektrail dari Honda Super Cub C125 siap hadir di tanah air

Pagi masbro..

Menyimak dari gosip permotoran, salah satu “bebek mahal” lansiran Honda Jepang, bakal beredar di Indonesia nih. Yaitu Honda CT 125. Motor bektrail alias bebek jangkung bergaya offroad dengan basis dari Super Cub C125 ini, memang tampangnya bandel banget

Secara spesifikasi, ini bektrail nyaris pinang dibelah kampak dengan C125, terutama dari sisi mesin dan fitur. Begitu lihat tampak fisik apalagi geometri rangkanya, baru deh, lumayan perbedaannya. Lebih simpel dan ringkas, CT125 Hunter Cub hadir dengan 2 pilihan warna di tahun 2020 ini. Yaitu warna Matte Fresco Brown dan Glowing Red.

Dibalik warna baru merah dan coklat di tahun 2020 ini, sasis atau rangka CT125 ini, mesin secara bentuk nyaris sama saja dengan C125, namun ternyata memperoleh penguatan pada beberapa titik. Ya karena pertimbangan kekuatan tumpuan, mengingat arah CT125 memang untuk jalan non mulus, a.k.a offroad. Bisa disimak di gambar berikut. Yang kiri sasis C125, kanan sasis CT125. Yang berwarna merah, adalah pembeda sekaligus ubahan sasisnya.

Sementara cover body minimalis menutup sasis ini. Terlihat, yang terpasang hanyalah cover samping alias tutup tengah saja. Lainnya, sengaja ditelanjangkan.

Meski begitu, penunjangnya nggak modern punya. Contoh saja, piranti pengereman cakram depan belakang yang terpasang pada roda spoke wheel berdiameter 17 inchi. Yang depan, malah sudah dilengkai ABS alias antilock braking system, Mantap kan??

Sisi uniknya, bagian jok belakang. Yaitu desainnya nggak berupa jok, namun berupa rak besi. Fungsi utamanya, memang untuk membawa barang, keperluan petualang atau sejenisnya. Namun, bila memang mau bonceng seseorang, bisa kok, karena footstep belakang tetap disediakan. Mungkin bisa disiasaiti dengan dibuatkan pelapis tambahan di rak tersebut, supaya boncenger bisa duduk nyaman. Btw, kalau mapu kemping, bisa bawa tenda dan diduduki tuh, ringkas kan? Hehehehe

Perlampuan, juga kekinian banget. Semua lampu di CT125, sudah menggunakan LED, mulai lampu depan belakang, lampu sein termasuk panel dasbor yang menggunakan tampilan digital. Ajibbbb

Mesin jelaslah, sama dengan C125 yang menganut injeksi terkini. Ramah lingkungan, namun bertenaga. Yang makin menunjang tampilan bektril si CT125, adalah model knalpot yang ala-ala motor trail. Nama resminya sih , model up-swept layaknya motor custom bergaya scrambler.

Spesifikasi singkat Honda CT125 MY 2020

Length × Width × Height 1960 × 805 × 1085mm
Wheelbase 1255mm
Minimum ground clearance 165mm
Seat height 800mm
Vehicle weight 120kg
Engine type Air-cooled 4-stroke SOHC single cylinder
Total displacement 124cc
Bore x stroke 52.4 x 57.9mm
Compression ratio 9.3
Maximum output 6.5kW (8.8PS) / 7000rpm
Maximum torque 11N ・ m (1.1kgf ・ m) / 4500rpm
5.3L fuel tank capacity
Transmission type Constant mesh 4-speed return
Caster angle 27 °
Trail 80mm
Tire size (front / rear) 80 / 90-17M / C 44P ・ 80 / 90-17M / C 44P
Brake type (front / rear) Single disk / Single disk
Riding capacity 2 people

Kembali ke desas desus bakal hadirnya CT125 di Indonesia melalui importir umum, soal harga masih gelap nih. Yang jelas, memang pasti, bakal lebih mahal dibanding C125 yang dijual AHM di kisaran 64 jutaan. Sebagai pembanding, di negeri gajah putih, Thailand, CT125 MY 2020 jualannya di angka IDR 40 – 50 jutaan, dan di Jepang sono malah lebih jos, IDR 65 jutaan. Jadi, buat yang kepincut nih motor, sabar ya… soalnya, gelap juga info dari AHM, bakal dijual resmi nggak di tanah air

Semoga berguna

 

 

 

 

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s