Pagi masbro..
Di artikel lalu, saia sudah cerita tentang jaket Contin Provoke yang saia beli di distributor Contin di Malang, yaitu Ayung Sportindo. Sesuai janji, kali ini saia review secara fisik, bagaimana sih dan seperti apa sih Contin Provoke berkelir hitam ini.
Jaket yang diklaim oleh pabrikan sebagai jaket motor harian dengan ventilasi dan protector pada bahu, siku dan punggung ini berbahan D-300 Cordura/Toesland, yang biasa disebut taslan. Klaimnya windproof, alias anti angin. Saia pilih warna hitam saja, karena lebih sreg. Nggak mencolok, sesuai orangnya, wehehehe. Varian warna Contin Provoke, memang hanya ada 2, yaitu hitam dan merah saja. Provoke, menurut mas Ayung sang distributor, gampangnya, merupakan kembaran dari Contin Suaven. Versi Suave tanpa hoodie alias penetap kepala, gitu bilangnya.
Di bagian luar, dilengkapi 2 saku depan dengan resluiting. Nggak ada tambahan motif lain, selain logo Contin berbahan karet yang tertempel di bagian dada kiri. Model kerah tegak, menutupi area leher dan meminimalkan angin menerpa leher. Oh iya, ada tambahan garis kecil horizontal scotlite di bagian dada yang berfungsi sebagai reflektor alias pemantul cahaya. Di bagian bawah samping, ini jaket mempunyai bagian yang elastis yang membuat si jaket bisa erat menempel dengan lingkar pinggang.
Bagian lengan, kanan ada bordiran ContinMoto. Lengan bawah, dilengkapi velcro alias sistem perekat yang bisa di setel sesuai ukuran pergelangan tangan. Sementara, bagian lengan atas, ada sedikit grafis merah dan lagi-lagi, garis scotlite yang menyala bila terkena cahaya.
Sebagai sirkulasi udara alias ventilasi, ada bagian yang berfungsi mengalirkan udara. Semacam bahan berjaring-jaring, yang ada di bagian ketiak.
Lanjut ke belakang. Masih minimalis, hanya ada tulisan sablon Contin berwarna merah dan garis scotlite dibawahnya. Sudah. Simpel banget kan?
Lanjut ke bagian dalam. Lapisan dalam adalah mesh alias kain jala. Di bagian dada kiri, ada saku dalam yang cukup untuk menampung handphone dengan layar 5,5 inchi.
Istimewanya, dengan spesifikasi jaket harian, Contin Provoke sudah dilengkapi protektor lunak di beberapa bagian. Antara lain di bagian punggung, pundak dan area siku. Khusus di bagian punggung, protektor berukuran lebih lebar. Protektor lain di siku dan pundak berukuran lebih kecil. Di sini nih lokasinya si protektor.
Asyiknya, bila terasa ribet dan nggak nyaman, semua protektor ini bisa dilepas. Cukup membuka velcro atau perekat di bagian bawah punggung untuk protektor punggung, dan masing-masing 2 buah di pundak serta siku. Buka perekat, tarik keluar deh si protektor.
Kalo dijembreng, eh, dipreteli protektornya,kira-kira begini penampakan secara keseluruhan
Untuk bobot, ini jaket tergolong sangat enteng. Rencana pingin nimbang sih, tapi nggak punya timbangan yang valid. Yang jelas, menurut klaim Contin, hanya berkisar 1 kg saja, termasuk protektornya. Pantes disebut jaket harian..enteng dan nyaman. Terus, impresinya kala dipakai gimana? Pas saia jajal sih enak dan nyaman, apalagi model bodyfit yang rada ketat di badan. Impresi kala dipakai riding , menyusul ya masbro…belum dipakai soalnya, hehehehehe. Oke, sekian dulu ya.
Semoga berguna
Kayanya cocok nih, kan size kita mirip 😀
https://motorrio.com/2017/08/14/test-ride-harian-yamaha-aerox-155vva-versi-standar-the-real-sport-scooter/
LikeLike
takis kang…sik terjangkau kok, nggak kelewat mencolok macam jaket adpentur/turing
#edisibanggadapetnabung
LikeLike
Saia kapan ya
LikeLike
Selamat saya ketularan,jadi pengen saya…di muharto sebelah mana mas bbrohh
LikeLike
Pingback: Otrahum DR-01, siap direview | sekedar coretan