Pagi masbro..
Gempuran produk baru dari pabrikan motor di tanah air memang terus berlangsung. Termasuk, salah satunya adalah keluarga Maxi Yamaha yang bermesin 150cc, Yamaha NMAX
Sudah santer beredar, mulai kode produksi motor ini, printilan part-nya, sampai terbaru ya foto hasil jepretan warganet, ala-ala spyshot.
Nah, kira-kira kapan, versi terbaru NMAX ini bakal hadir? Kayaknya dan sepertinya, strategi silent macam brojolnya new MT-25, bakal terulang nih.
NMAX, bisa dibilang memang ditunggu masyarakat. Semenjak dirilis empat tahun silam, yaitu tahun 2015, NMAX memang melesat. Padahal, sebelumnya, banyak yang pesimis nih motor yang banderolnya setara motorsport 150cc, dia angka IDR 27jutaan, bakal diterima publik. Eh, malah jadi pilihan
Nah, dari banyak selentingan yang masuk, bulan 11 alias November, sepertinya bakal menguat , dipilih Yamaha untuk merilis versi baru NMAX. Masih lama? Nggak juga, mengingat sekarang sudah bulan Oktober. Tetapi, kalau saia bilang sih, strategi pabrikan memang beda-beda. Melihat kondisi pasar juga kok.
Meskipun motor sudah produksi dan siap dirilis, bila kondisi nggak memungkinkan, alias dipandang belum pas , ya bisa saja rilis sebuah produk ditunda. Demikian sebaliknya, kalau dirasa timingnya pas, ya tiba-tiba saja dirilis, adalah hal yang nggak mustahil. Macam MT-25 kemarin, nggak nyangka kan tiba-tiba nongol tanpa gembar-gembor??
Yuk, dipantau bareng. Setidaknya, clue yang menguat adalah memang sudah siap mtornya, tinggal waktunya saja. Yang nunggu, sabar dan tahan palu buat mecah celengan, hehehe
Semoga berguna