Yuk, ikutan CBR Track Day East Java Region

Masbro….gelaran balap khusus CBR series kembali dihelat oleh Honda. Bertajuk “CBR Race Day East Java Region” , acara balap di lintasan resmi ini didukung penuh oleh MPM Jawa Timur

Digelar pada hari Minggu esok, 23 Juni 2019, dipastikan bakal dijejali para penggemar adu kebut di Sirkuit Bung Tomo, Surabaya. Nah, ini nih tempat yang pas buat adu balap. Nggak mengganggu kepentingan umum, sekaligus lebih aman. Ya buat pembalap, ya buat penonton juga.

Ada 2 kelas yang dibuka, yaitu Community Class for 150cc & 250cc (standart) dan Non Community Class for 150cc & 250cc (open). Scrutineering, bakal dilaksanakan Sabtu, sehari sebelom lomba, yaitu tanggal 22 Juni 2019 dengan mengambil tempat di MPM Learning Center, Sedati, Sidoarjo.

Syarat pendaftaran, nggak neko-neko kok. Yang penting punya KIS (kartu ijin start) yang dikeluarkan IMI serta jelas, punya motor CBR baik CBR150 maupun CBR250. Perangkat safety, juga wajib mulai wearpackglove, sepatu hingga helm. Safety jelas nomor satu.

Oh iya, info lebih lanjut, terkait pendaftaran dan segala jenis pertanyaan seputar balap CBR ini, bisa kontak Ilham 0822 3000 6776. Semoga berguna

Suzuki Jatim ramaikan Track Day di Sirkuit Bung Tomo, gahar di kelas 150cc

Pagi masbro..

Masih berkaitan dengan balap di sirkuit Bung Tomo Surabaya nih. Suzuki, juga nggak ketinggalan meramaikan acara balap di sirkuit ini.  Event Fun Race yang bertajuk Suzuki Track Day adalah sebuah event balap fun race bagi para pemilik motor Suzuki yang diselenggarakan oleh Suzuki Motor Jatim bersama dengan jaringan dealer PT. Sejahtera Motor Gemilang (SMG) bekerjasama dengan COINS Surabaya semakin diminati pemilik sepeda motor Suzuki dan sobat-sobat bikers pecinta balap motor lainnya.

Event seharian penuh tersebut sukses diadakan pada hari Minggu 10 Maret 2019 yang diikuti oleh puluhan komunitas Suzuki dari berbagai daerah di Jawa Timur.  Suzuki Track Day adalah sarana bagi konsumen dan komunitas Suzuki penggemar balap untuk mengembangkan hobi dengan standar balap.  Ajang balapan untuk berbagai kelas motor Suzuki ini berjalan setelah melihat besarnya animo komunitas untuk memacu kendaraan balap langsung di sirkuit

“Melihat para Continue reading