Racikan spesial Honda, superbike pertama di dunia

Pagi masbro..

Bayangan kita, kalau mendengar istilah “superbike” adalah sepeda motor canggih, besar fisik dan mesinnya, dan yang jelas, bertenaga dan kencang. Jaman sekarang, banyak banget motor yang masuk dalam kategori superbike. Beragam merk dan tipe, sudah memproduksi motor superbike. Ya merk Eropa hingga merk Jepang, tersedia di pasaran saat ini

Tapi kira-kira tahu nggak, superbike pertama di dunia? Bukan merk lain lho, justru merk Jepang. Yes, superbike pertama di dunia adalah Honda CB750. Motor yang dirakit di Jepang pertama kali pada tahun 1969 ini, memang punya desain dan mesin yang ajib banget di era itu. Jadi ceritanya nih, si negara superpower Amerika, ingin merasakan motor yang super. Terutama, mesinnya, karena mesin yang bertenaga melimpah alias powerful, jadi dambaan pemuja kecepatan (dan gaya) di Amerika. Pak Soichiro Honda, pendiri Honda langsung bereaksi dengan merilis Honda CB750 itu

Acuan gaya khas masa itu, klasik serba membulat mulai lampu depan, area tangki hingga bodi belakang. Meski klasik, namun nuansa sporty juga kental. Paling terlihat adalah desain knalpot 2-2 di sisi kanan dan kiri, yang mengaplikasi model knalpot motor balap pada era itu.

Sumber tenaganya, nggak main-main. Bila yang lain berkutat di mesin 2 silinder, nggak dengan Honda. Sebongkah mesin gede, berbasis 4 silinder segaris, ditemplokkan di sasisnya. Sistem 4 langkah, SOHC, dilengkapi 2 klep pada tiap silinder dengan kapasitas persis 736 cc. Mesin ini, mampu menyemburkan tenaga 50 kW atau 67 HP pada putaran 8.000 rpm dan torsi puncak menembus angka 60 Nm pada putaran 7.000 rpm, melalui gearbox 5 percepatan. Mantap banget kan..diimbuhi oleh suara khas mesin multi-silinder..suwing–suingg

Alhasil, dinobatkan sebagai superbike pertama deh, yang membuat masa edar CB750 sangat panjang. Mulai tahun 1969 hingga tahun 2003. Tuh, bertahan banget, karena publik Amerika dan Eropa sangat mengapresiasi keberanian aplikasi 4 silinder sebagai pendobrak generasi saat itu, apalagi masih ditambah sistem elektrik starter dan piranti rem cakram yang jadi pionir alias teknologi maju di jamannya.

Dari sisi penjualan, juga ajegile. Hanya dalam waktu 10 tahun setelah dikenalkan, Honda CB750 ini sanggup mencatatkan penjualan hingga lebih dari 400 ribu unit. Capaian ini tentunya sangat memberikan kontribusi besar terhadap Honda, khususnya di dunia sepeda motor. Selain pecinta motor menyukai desain dan tenaga luar biasa dari mesinnya, si CB750 ini juga sangat mudah dalam perawatan. Nggak ribet dan meski mesin besar, dibilang minim getaran sehingga nyaman dikendarai.

Suspensi depan teleskopik yang nyaman meredam getaran jalan, dipadu velg besi depan 19 inchi dengan lebar 3,25 inch dan velg belakang 18 inchi berlebar 4 inch, merupakan paduan kaki yang agak gendut dan empuk. Bahkan sampai sekarang, dilihat pun masih sangat proporsional. bener nggak?

Yuk, kita ngiler bersama melihat penampakan superbike pertama dunia ini…

Semoga berguna

Advertisement

One comment on “Racikan spesial Honda, superbike pertama di dunia

  1. Pingback: Racikan spesial Honda, superbike pertama di dunia - Jatimotoblog

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s